Penerimaan CPNS masih menjadi salah satu primadona bagi para pencari kerja. Sehingga tak heran jika ratusan ribu orang senantiasa bersabar menunggu waktu penerimaan CPNS tersebut tiba. Ada kabar baik bahwa penerimaan CPNS tahun 2018 akan dilaksanakan pada minggu ke empat atau akhir juli 2018.
Hal ini berdasarkan hasil Rapat Koordinasi Kepegawaian Nasional di Jakarta, Rabu (11/7/2018). Menurut Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokorasi Asman Abnur menyatakan, pendaftaran CPNS dibuka akhir Juli ini.
Penerimaan CPNS 2018 akan dibuka akhir juli, namun tanggal pastinya masih belum dirilis.
Dikutip dari makasar.tribunnews.com, Asman menjelaskan prioritas formasi CPNS 2018 untuk tenaga pendidik atau guru dan kesehatan. Menurutnya, seleksi CPNS 2018 akan dilakukan secara terbuka.
“Ada 220 ribu ASN yang pensiun, oleh sebab itu dalam waktu dekat ini akan diumumkan formasinya untuk menempati posisi di pemerintah daerah dan kementerian atau lembaga. Seleksi akan dilakukan oleh BKN,” jelasnya.
Pihaknya memakai sistem minus growth sehingga jumlah yang diterima bakal kurang dari 220 ribu orang. Dengan jumlah formasi yang begitu banyak, maka peluang untuk mendapatkannya terbuka lebar. Tahun ini ada prioritas bagi tenaga pendidik atau guru dan tenaga kesehatan.
Baca: Formasi Guru Dominasi Penerimaan CPNS Tahun 2018
So, bagi anda yang akan mengikuti seleksi CPNS 2018 agar bersiap siap. Siapkan segala sesuatunya agar anda bisa lolos, maksimalkan ikhtiar dan doa.
[…] Waktu pelaksanaan CPNS Tahun 2018 […]
ReplyDelete