PFtlSiD018tScahPvI9YDvgx0mRSgxinUSC7Ezar

Woza Cafe Majalengka Hadirkan Nuansa Alam Afrika, Recommended Buat KamuYang Hobi Nongkrong

Kupasabis.com - Jika kamu mencari tempat yang asyik di Majalengka, cozy sekaligus cocok untuk nongkrong sambil menikmati secangkir kopi, coba kamu jajal cafe yang satu ini, Woza Cafe Majalengka. Meskipun Woza Cafe terbilang cafe baru di Majalengka, namun cafe ini sudah populer dan digandrungi banyak kalangan. Sehingga tak mengherankan jika woza cafe senantiasa disesaki para penggemarnya.
Suasana Woza Cafe Majalengka
Sumber: fans page WozaIndonesia 

Woza Cafe Majalengka yang terletak di jalan KH. Abdul Halim, Munjul, Kec. Majalengka, sejatinya merupakan cabang dari Woza Cafe Ciwidey Bandung. Cafe yang dirintis sejak 2011 ini telah memiliki 3 cabang utama, salah satunya Woza Cafe yang ada di Majalengka ini.

Cafe yang buka mulai jam 9 pagi sampai dengan jam 10 malam ini memiliki keunikan tersendiri. Menilik dari namnya, Woza merupakan bahasa Afrika yang berarti come ini, dikarenakan diambil dari bahasa Afrika maka pantas saja jika konsep cafe ini berusaha menyatu dengan alam ala ala alam Afrika. Pemilihan unsur unsur alam seperti kayu dan batu membuat cafe ini benar benar serasa di alam Afrika yang bebas. Hmmm pokonya nyaman banget deh buat kamu untuk sekedar nongkrong.

Asal kamu tau, Woza Cafe termasuk tempat nongkrong recommended di Majalengka. Ada beberapa hal yang menyebabkan Woza Cafe Majalengka menjadi tempat nongkrong favorit di Majalengka.

Pertama, lokasi Woza Cafe terbilang strategis. Lokasinya berdekatan dengan Taman Dirgantara dan berdampingan dengan Kantor BPJS Majalengka. Kemudahan akses inilah disinyalir yang menyebabkan cafe ini rame terus dikunjungi.

Kedua, fasilitas yang disediakan cukup memadai. Fasilitas biasanya menjadi faktor yang menntukan ramai dan tidaknya sebuah tempat atau kawasan. Makin lengkap fasilitasnya maka makin ramai kawasan tersebut. Begitu juga dengan Woza Cafe, fasilitasnya cukup memadai, sebut saja fasilitas parkir yang cukup luas, wifi gratis yang kenceng, toilet yang bersih, dan ketersediaan Mushala sebagai tempat ibadah. Selain itu, kursi, meja dan fasilitas pendikung lainnya bisa dibilang memadai, cukup untuk menampung pengunjung dalam jumlah banyak.

Ketiga, konsep Woza Cafe ala Afrika. Woza Cafe sebagai mana diulas diatas, memiliki konsep alam Afrika yang didesain secara modern campur dengan nuansa tropis minimalis. Cafe ini menonjolkan unsur alam dalam setiap detil interiornya, seperti kertas, kayu dan batu alam. Sehingga bawan Cafe ini bikin adem, bikin rileks, hangat dan serasa menyatu dengan alam.

Keempat, menu makanan. Menu makanan yang ditawarkan di sini cukup variatif dengan harga yang terjangkau. Tidak murah dan juga tidak mahal, harganya sedang sedang saja.

Kelima, konsep cafe terbuka. Sebagai cafe dengan konsep alam Afrika maka tak heran jika Woza Cafe menghadirkan konsep terbuka, sebagian besar tidak memakai dinding. Bagian dinding tertentu dibiarkan terbuka, sehingga hembusan angin terasa mengelus elus kulit kamu, sehingga bisa membut kamu tambah rileks di sini.

Finally, Woza Cafe Majalengka cocok dijadikan sebagai destinasi nongkrong kamu saat singgah di Majalengka. Suasana cafe ala alam Afrika yang terbuka, menyatu dengan alam, homey dan cozy dijamin membuat kamu betah berlama lama nongkrong disini. Ok sob, selamat mencoba ya, jika kamu mau nongkrong disini jangan lupa ngajak aku ya hehehe.
Related Posts
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment