PFtlSiD018tScahPvI9YDvgx0mRSgxinUSC7Ezar

Aplikasi Haji Pintar Terbaru, Jemaah Haji Wajib Download

Info Kemenag RI. Dari tahun ke tahun, Pemerintah melalui Kementerian Agama terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada jemaah haji Indonesia. Berbagai inovasi terus dilakukan Kementerian Agama, diantaranya dengan mengembangkan Aplikasi Haji Pintar.


Aplikasi ini sebenarnya sudah dirilis sejak tahun 2015, namun kini sudah jauh lebih lengkap dengan keluarnya aplikasi haji pintar terbaru yang bisa di download di goggle playstore.

Aplikasi Haji Pintar selalu di upgrade untuk menyesuaikan dengan situasi terkini dan kebutuhan jemaah. Dengan Aplikasi Haji Pintar ini jemaah haji bisa mempelajari Haji dengan mudah dan mendapatkan informasi seputar haji terkini. 

Screen Shoot Play Store
Lalu, apa aja menu yang ditawarkan aplikasi tersebut?

Aplikasi Haji Pintar menawarkan banyak menu yang bermanfaat bagi jemaah haji sebagai berikut:
  1. Cek estimasi keberangkatan Jemaah Haji.
  2. lokasi pemondokan atau akomodasi di Makkah dan Madinah
  3. informasi akomodasi beserta gambarnya
  4. Informasi Konsumsi
  5. Informasi cuaca
  6. Al-Qur'an (menu terbaru)
  7. Informasi rute bus shalawat 
  8. Infoemasi Ziarah (menu terbaru)
  9. Jadwal Keberangkatan Kloter
  10. Informasi kesehatan
  11. Jadwal Sholat
  12. Doa-doa
  13. Iformasi nilai tukar rupiah (menu terbaru)
  14. Call center dan Whatsapp
  15. Informasi penting lainnya.
  16. Jadwal Shalat
  17. Itinerary
  18. kemenag.go.id
Aplikasi haji pintar ini merupakan generasi ketiga yang akan senantiasa diupgrade, diantaranya update data perumahan, transportasi, katering, dan jadwal penerbangan.

Jika anda, keluarga anda, sahabat, kerabat anda ada yang membutuhkan aplikasi haji pintar ini, silahkan download di website resmi Kementerian Agama RI www.kemenag.go.id atau melalui google play store dengan kata kunci Aplikasi Haji Pintar 2017.
Catatan: 
Pastikan Aplikasi Haji Pintar adalah yang paling terbaru.
Aplikasi Haji Pintar hanya support untuk Android 4.0 (Ice Cream Sandwich) ke atas
Related Posts
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment