PFtlSiD018tScahPvI9YDvgx0mRSgxinUSC7Ezar

Cara Mudah Mendaftarkan Blog ke Google Webmaster Tools

Hallo Sobat Kupas Abis, setelah berhasil membuat Blog maka selanjutnya sobat harus mendaftarkannya ke Google Webmaster Tools. 

Mengapa blog harus didaftarkan di webmaster tools? Jawabannya sederhana aja, yaitu supaya blog bisa di index mesin pencari, supaya artikel cepat di index google, supaya performa blog bisa terpantau dengan mudah saat terjadi error.

Lalu bagaimana caranya? Berikut ini Cara Mudah Mendaftarkan Blog ke Google Webmaster Tools:

Pertama, pastikan Sobat memiliki Email Gmail. Tentunya saat membuat blog juga sobat sudah memiliki akun email bukan, tak mungkin bisa membuat blog kalau tidak punya akun email gmail hehehe.

Kedua, sobat langsung masuk ke halaman www.google.com/webmasters. Kemudian lakukan login menggunakan akun Gmail yang sobat miliki.

Ketiga, setelah masuk, Sobat diminta untuk menambahkan Blog. Ketik nama blog sobat, kemudian klik tambahkan properti. Untuk lebih jelasnya Lihat gambar berikut:
Keempat, Sobat memilih metode alternatif, klik tag HTML, copy meta tag, kemudian masuk ke dashboard Blog, pilih tema, lalu klik edit HTML. Cari kode <head> kemudian meta tag yang tadi  dicopy harus dipaste tepat dibawah kode <head> tersebut. Setelah itu, lalu klik verifikasi. 

Kelima, Kalo sudah klik verifikasi, sobat akan mendapatkan keterangan bahwa kepemilikan bolg sudah diverifikasi. Sampai disini sobat sudah dianggap resmi sebagai pemilik Blog. "Selamat Ngeblog"



Related Posts
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

Post a Comment